Kamis, 06 Desember 2012

rohmad.net

rohmad.net


Menjalani Perubahan

Posted: 06 Dec 2012 09:09 AM PST

Orang bijak berkata, “Tidak ada yang abadi di dunia ini. Semuanya berubah, kecuali satu yang abadi, yaitu perubahan itu sendiri.” Hem… ada benarnya juga. Saya yang detik ini berbeda dengan saya sedetik yang lalu. Apalagi saya tahun ini, tentu saja berbeda dengan saya di tahun-tahun yang lalu.

Blog rohmad.net ini mengudara bulan Maret 2008. Awalnya hanya mengenai tulisan ringan tentang apa-apa yang pengin saya tulis. Selanjutnya, saya banyak menulis mengenai database Oracle karena waktu itu saya masih bekerja sebagai DBA Oracle. Di tahun 2009 saya sudah bukan lagi DBA Oracle, praktis knowledge saya tentang Oracle tidak berkembang pesat, alias stagnan, bahkan cenderung menurun karena lupa.

Saya terlalu menyukai blog rohmad.net ini identik dengan database Oracle. Saya merasa berharga dan dihargai. Berapa banyak komentar pembaca yang merasa terbantu dengan tulisan-tulisan Oracle saya, tak terhitung. Kesenangan dipuji dan dihargai di bidang Oracle ini, cenderung menghambat saya untuk menulis tema lainnya. Untuk menulis lagi mengenai Oracle, saya merasa tidak bisa seproduktif dulu. Sementara untuk menulis tema selain Oracle, saya takut nanti kesan database Oracle akan pudar dari blog ini. Akibat selanjutnya, praktis sejak tahun 2009 blog ini sepi update.

Saya telah berubah, saya bukan DBA lagi. Saya harus mengakui bahwa saya tidak seproduktif dulu dalam menulis tema Oracle. Di satu sisi saya pengin blog ini dikenal sebagai “blog Oracle”, sementara itu di sisi lain saya punya gairah untuk menulis lagi (di mana tulisan-tulisan saya nantinya akan semakin menjauh dari tema database Oracle).

Yup, keputusan harus diambil. Perubahan mesti dijalani. Akhirnya hari ini, saya pengin mulai lagi produktif menulis. Saya mulai dengan mengganti tag line blog ini, dari “Administrasi | Belajar | Tutorial – Database Oracle” menjadi “Catatan Harian Seorang Pecinta Hidup”. Sebagai seorang pecinta hidup, saya bisa menulis apa saja yang saya temui dan manarik hati saya, tidak seperti sebelumnya yang hanya berkisar di tema Database Oracle.

Bagi teman-teman yang biasa menggunakan materi-materi database Oracle di blog ini, tidak usah khawatir, tulisan-tulisan lama tentang Oracle masih tetep ada kok. Saya akan tetap simpan buat anda :) Cuma ya itu, harap maklum dan jangan berharap banyak saya akan menambah tulisan tentang Oracle :)

***

Dalam hidup ini, saya menyaksikan begitu banyak perubahan. Baik hal-hal di sekeliling saya, maupun di dalam diri saya sendiri. Ketika berada di keadaan yang buruk, kita berharap perubahan baik akan segera datang. Bila perubahan baik itu tidak segera datang, kita cenderung stress dan sedih. Sebaliknya ketika sedang berada di keadaan baik, kita cenderung pengin menetap di keadaan tersebut, dan kita cenderung takut kalau-kalau keadaan baik ini berubah jadi buruk.

Begitulah diri kita yang masih manusia ini, gampang sedih dan stress karena berharap perubahan ataupun karena perubahan itu sendiri. So how? Jadi bagaimana? Ikuti saja perubahan itu. Perubahan itu niscaya kok, roda senantiasa berutar. SADARI dan RASAKAN saja keadaan baik dan buruk itu. Relakan apa yang telah terjadi, nikmati apa yang sedang terjadi, dan jangan khawatirkan apa yang akan terjadi.

Yang nyata itu ya yang ada saat ini. Masa lalu sudah lewat, tidak perlu disesali, ikhlaskan saja. Masa depan belum ada, jangan takuti, tapi optimis saja. Indah sekali, bukan? Yuks, sama-sama kita jalani hidup yang penuh perubahan ini :)

Share on :

0 komentar:

Posting Komentar

 
© Copyright omongan.com 2011 - Some rights reserved | Powered by Blogger.com.
Template Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates and Theme4all